BIOTEKNOLOGI
FMIPA UHO

Himpunan Mahasiswa Bioteknologi FMIPA UHO Meraih Penghargaan dari Srikandi BUMN

Himpunan Mahasiswa Bioteknologi (HIMABITEK), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Universitas Halu Oleo (UHO) meraih penghargaan dari Srikandi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Indonesia.

Penghargaan tersebut berupa The Most Inspiring Action in Sustainability dalam kategori lembaga kemahasiswaan, dengan orientasi kepedulian lingkungan.

Penyerahan penghargaan ini diberikan secara langsung dalam kegiatan Srikandi BUMN Goes to Campus di Universitas Halu Oleo, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Kamis (14/9/2023).

HIMABITEK meraih penghargaan ini karena sejak terbentuknya himpunan telah banyak bergerak di bidang maritim, lingkungan, dan molekuler.

Saat pandemi covid-19 pun, HIMABITEK tidak henti-hentinya melakukan kegitan terkait lingkungan, dengan menyesuaikan keadaan yang ada, yakni mengadakan kegiatan webinar untuk tingkat regional maupun nasional.

Lalu, setelah pandemi covid-19 HIMABITEK memasifkan kegiatan secara offline atau luring seperti penanaman mangrove, dan pemanfaatan limbah nanas sebagai nata the pina.

Ke depannya, HIMABITEK akan terus memperdalam terkait kegiatan-kegiatan lingkungan, termasuk mengkaji dampak perubahan iklim terhadap lingkungan, serta memberikan solusi dalam mengjadapinya.

(adm/DL)